x beritaplus.id skyscraper
x beritaplus.id skyscraper

Menyemarakan Bulan Suci Ramadhan 1445 Hijriah, DPC KORAK Gresik Bagikan 1.100 Paket Takjil

Avatar
beritaplus.id
Sabtu, 30 Mar 2024 21:58 WIB
Peristiwa

Gresik - beritaplus.id | Sebagai salah satu bentuk wujud kepedulian dan kebersamaan, Organisasi Masyarakat Komunitas Rakyat Anti Korupsi (KORAK) Kabupaten Gresik membagi takjil gratis bagi penguna jalan di Jalan Raya Domas, Kecamatan Menganti, Kabupaten Gresik, pada Sabtu sore (30/3/2024).

Ketua DPC Korak Gresik, Daniel Sucahyono sebagai penanggung jawab bagi takjil menuturkan, setidaknya sekitar 1.100 paket takjil gratis yang dibagikan kepada penguna jalan.

"Hari ini kita bagikan ribuan paket takjil gratis seperti tahun sebelumnya. Satu tujuan untuk menyemarakkan Ramadhan dan bisa berbagi," ucap Daniel.

Selain itu, lanjutnya, kegiatan sosial ini menjadi agenda tahunan DPC Korak Gresik.

Anggota DPC Korak Gresik yang bertugas membagikan tampak begitu gembira melihat sambutan penguna jalan yang menerima takjil gratis.

"Alhamdulillah, bisa buat membatalkan puasa," ujar Wawan, salah seorang penguna jalan.

Pembagian takjil merupakan program DPC Korak Gresik yang menjadi saran untuk berbagi dan menjalin kesolidan antar anggota.

"Rasanya hati ini senang.bisa berbagi dan melihat para pengguna jalan  nenerima takjil," pungkas Daniel. (*)

Editor : Ida Djumila

Artikel Terbaru
Rabu, 23 Apr 2025 21:15 WIB | Peristiwa
Jakarta, beritaplus.id – GreenFaith Indonesia, bersama dengan Muslims for Shared Action on Climate Impact (MOSAIC) dan Majelis Tarjih dan Tajdid PP M ...
Rabu, 23 Apr 2025 21:09 WIB | Peristiwa
Pasuruan, beritaplus.id | Sejumlah masyarakat Desa Curahdukuh, Kecamatan Kraton dengan didampingi LSM Aliansi Masyarakat Cinta Damai (AMCD) mendatangi kantor ...
Rabu, 23 Apr 2025 03:25 WIB | Peristiwa
Pasuruan, beritaplus.id | Sejumlah warga RT 01 RW 03 Dusun Krajan Barat, Desa Sengonagung, Kecamatan Purwosari marah. Pasalnya, jalan milik warga kavlingan ...