x beritaplus.id skyscraper
x beritaplus.id skyscraper

Aman! Pertamina sebar 57 Modular untuk mengurangi Kepadatan di SPBU Rest Area

Avatar
beritaplus.id
Selasa, 25 Mar 2025 12:19 WIB
Ekbis dan Hiburan

Jakarta, beritaplus.id – Peningkatan mobilitas masyarakat di arus mudik dan arus balik Lebaran di beberapa ruas tol, direspon Pertamina Patra Niaga dengan kembali menghadirkan fasilitas Modular sebagai unit layanan tambahan yang menyediakan BBM guna mendukung kenyamanan masyarakat.

Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Heppy Wulansari, menyampaikan bahwa kehadiran fasilitas ini diharapkan dapat  mengurangi kepadatan rest area tipe A yang memiliki SPBU sehingga pemudik dapat mengisi BBM di rest area Tipe B dengan fasilitas Modular.

“Pertamina Patra Niaga berupaya untuk selalu menghadirkan layanan terbaik bagi masyarakat. Dengan adanya fasilitas Modular ini, kami ingin memastikan bahwa masyarakat dapat dengan mudah mendapatkan BBM, terutama di lokasi-lokasi rest area yang belum memiliki SPBU,” ujar Heppy Wulansari.

Fasilitas Modular ini dilengkapi dengan sistem pengisian yang modern serta layanan yang cepat dan efisien. Dengan desain yang fleksibel, fasilitas ini dapat dipindahkan sesuai kebutuhan untuk memastikan distribusi BBM yang optimal di berbagai lokasi dimana untuk pasokan BBMnya akan dimonitor secara berkala untuk memastikan ketersediaan BBM di setiap titik Modular.

Adapun sebaran Modular ini berada di 57 titik di berbagai wilayah di Indonesia. Di antaranya, 18 titik berada di ruas Tol Trans Sumatera, 35 titik di Tol Trans Jawa, 1 titik di Tol Kalimantan, serta 3 titik lainnya berada di jalur non-tol di wilayah Jawa Barat dan Banten.

“Jumlah SPBU Modular yang kami siapkan di periode mudik lebaran terus kami tambah dari tahun ke tahun seiring dengan penambahan ruas tol di pulau Jawa, Sumatera dan Kalimantan,” jelas Heppy.

Editor : Ida Djumila

Artikel Terbaru
Kamis, 24 Apr 2025 19:25 WIB | Hukum dan Kriminal
Pasuruan, beritaplus.id | Keluarga korban kasus pengeroyokan disertai penganiayaan didampingi Ayik Suhaya Ketua Generasi Muda Forum Komunikasi Putra Putri ...
Kamis, 24 Apr 2025 08:23 WIB | Peristiwa
Jombang - beritaplus.id | Miris proyek Balai Besar Wilayah Sungai.(BBWS) Pemasangan Precast Lining tepatnya di Desa Janti, Kecamatan Jogoroto diduga kualitas ...
Rabu, 23 Apr 2025 21:15 WIB | Peristiwa
Jakarta, beritaplus.id – GreenFaith Indonesia, bersama dengan Muslims for Shared Action on Climate Impact (MOSAIC) dan Majelis Tarjih dan Tajdid PP M ...