x beritaplus.id skyscraper
x beritaplus.id skyscraper

Khidmad Pelepasan Siswa SMKN 1 Jenangan

Avatar Bayu

Peristiwa

Ponorogo, beritaplus.id | SMK Negeri 1 Jenangan tahun pelajaran 2024/2025 telah meluluskan sebanyak 812 siswa-siswi dari berbagai jurusan keahlian.

Bertempat di aula ratusan siswa-siswi kelas XII mengikuti prosesi kelulusan yang dilaksanakan secara sederhana namun khidmad Rabu 21 Mei 2025.

Luar biasanya lagi sekolah yang dipimpin Sujono,S.Pd, M.Pd lulus 100 persen. Tak hanya itu sebanyak 341 siswa sudah diterima dan mendapatkan pekerjaan, 111 siswa melanjutkan kuliah.

Juga SMK Negeri 1 Jenangan ini telah memiliki alumni 32 mempunyai usaha, 50 mengikuti pelatihan, 41 kuliah sambil bekerja.

Menurut Sujono Kepala SMKN 1 Jenangan ini semua menunjukan bahwa SMKN 1 Jenangan telah berhasil mendidik siswa-siswinya untuk menjadi lulusan yang berkualitas dan siap bersaing di dunia kerja atau melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.

“Alhamdulillah, banyak siswa-siswi dan alumni SMKN 1 Jenangan yang telah diterima di perusahaan, kuliah, atau memiliki usaha sendiri,”terangnya.

Kepada siswa-siswi Sujono berpesan untuk berhati-hati dalam bergabung di masyarakat dengan tidak membuat ulah.

“Tunjukan bahwa kalian lulusan SMKN 1 Jenangan yang berkualitas yang memiliki integritas yang tinggi,”tutrunya.

“Hari ini bukan jalan terakhir, namun jalan awal untuk kembali ke masyarakat baik di dunia kuliah maupun di dunia kerja. Juga saya sampaikan permohonan maaf bila ada yang kurang berkenan selama 1 tahun membersamai,”ucapnya.

Di tempat yang sama, ketua komite Dr. Sumani,S.Pd, M.Pd mengucapkan terima kasih kepada bapak ibu guru yang telah mendidik anak-anak dengan baik.

“Kami berharap perjuangan bapak ibu menjadi amal jariyah untuk akhirat kelak. Kami tidak mampu mendidik anak-anak semua tetapi berkat SMKN 1 Jenangan anak-anak bisa menjadi luar biasa,”paparnya.

Sementara Nafidz Syaifudin wakil kelas XII mengisahkan saat masa-masa pertama kali masuk pada tanggal 18 Juli 2022 dengan semangat untuk menjalani pendidikan di SMKN 1 Jenangan dan hari ini terakhir.

“Terima kasih bapak ibu guru berkat beliau kita bisa menjadi luar biasa ilmunya. Atas nama teman-teman kelas XII kami mohon maaf bila berbuat salah dan ada yang kurang berkenan,”pungkasnya.

Kelulusan siswa-siswi kelas XII SMKN 1 Jenangan tahun pelajaran 2024/2025 diakhiri dengan pemberian penghargaan kepada siswa berprestasi dari berbagai jurusan keahlian. (aw)

Editor : Ida Djumila

Artikel Terbaru
Minggu, 11 Jan 2026 14:42 WIB | Peristiwa

Pelantikan Pengurus LSM FPSR Sidoarjo, Agus Harianto Jadi Ketua

Pelantikan Pengurus LSM FPSR Sidoarjo, Agus Harianto Jadi Ketua ...
Minggu, 11 Jan 2026 05:09 WIB | Peristiwa

Drama Kartu Merah dan Gol Dianulir, Madura United Tumbang 0-3 dari PSIM

PAMEKASAN, Beritaplus.id – Pertandingan Madura United melawan PSIM Yogyakarta di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan (SGMRP) Pamekasan, Sabtu malam ( ...
Sabtu, 10 Jan 2026 17:28 WIB | Hukum dan Kriminal

Polres Gresik Tutup Mata Atas Galian C Diduga Ilegal

Polres Gresik Tutup Mata Atas Galian C Diduga Ilegal ...
Sabtu, 10 Jan 2026 15:20 WIB | Peristiwa

Kasatpol PP Akui Gudang di Nogosari Nampung Bahan Kimia Tapi Tak Disegel 

Kasatpol PP Akui Gudang di Nogosari Nampung Bahan Kimia Tapi Tak Disegel  ...
Jumat, 09 Jan 2026 20:07 WIB | Peristiwa

Tebar Kepedulian Sosial, Bun Wid dan Istri Santuni Anak Yatim Secara Konsisten

Sampang - beritaplus.id | Komitmen terhadap kepedulian sosial terus dijaga Kepala Desa Ketapang Daya, Bun Wid, bersama istrinya, Cica Herlina. Keduanya secara ...
Jumat, 09 Jan 2026 18:35 WIB | Peristiwa

Kasatreskrim Polres Pasuruan Kota Berikan Penghargaan Polisi Berprestasi 

Kasatreskrim Polres Pasuruan Kota Berikan Penghargaan Polisi Berprestasi  ...