SAMPANG, Beritaplus.id — Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sampang terus mematangkan persiapan pelaksanaan Musyawarah Cabang (Muscab) ke-6 yang dijadwalkan berlangsung di kantor PWI Jawa Timur, sabtu (22/11/2025).
Ketua Panitia Muscab, Kamaluddin dari Wartawan Panjinasional.com, memastikan seluruh tahapan kini berada pada fase akhir dan tinggal menunggu pelaksanaan resmi.
Kamaluddin mengungkapkan bahwa proses verifikasi anggota yang masuk dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) telah diselesaikan sesuai ketentuan organisasi. Tercatat, sebanyak 7 anggota dinyatakan memenuhi syarat administratif dan ditetapkan sebagai pemilih resmi.
“Persiapan sudah hampir rampung. Tujuh orang dalam DPT sudah kami verifikasi mengikuti ketentuan AD/ART PWI, terutama terkait keanggotaan aktif dan kepatuhan administrasi,” jelas Kamaluddin.
Muncul Bakal Calon Tunggal, dan dipastikan, Panitia Tetap Lakukan Verifikasi Ketat
Panitia juga menerima informasi mengenai munculnya satu bakal calon ketua yang disebut-sebut siap maju pada Muscab ke-6. Meski demikian, Kamaluddin menegaskan bahwa panitia tetap menjalankan proses verifikasi mengikuti mekanisme formal organisasi.
“Ada kabar terkait bakal calon tunggal, tetapi semuanya masih dalam proses verifikasi. Keputusan resmi baru akan diumumkan pada tahap muscab. Kami ingin memastikan semua berjalan transparan dan sesuai AD/ART PWI,” ujarnya.
Seluruh agenda tersebut dipastikan akan diadopsi dalam pelaksanaan Muscab ke-6 PWI Sampang.
ketua PWI Sampang saat ini, Fathor Rahman berharap penguatan organisasi
melalui berbagai agenda ini, PWI Sampang diharapkan mampu memperkuat profesionalisme, wawasan dan etika, agar pula lebih berintegritas, serta soliditas anggota dalam menghadapi tantangan dunia pers.
“Muscab ini bukan hanya seremonial, tetapi momentum strategis agar PWI Sampang ada regenerasi pemimpin dan tetap relevan, profesional, dan solid menghadapi dinamika pers,” tambah Kamaluddin.(fen)
Editor : Ida Djumila