Peringatan Hari Jadi Ke 526 Kabupaten Ponorogo Tahun 2022

beritaplus.id
Suasana Saat Peringatan Hari Jadi Ke 526 Kabupaten Ponorogo Tahun 2022

Ponorogo - beritaplus.id | Rangkaian peringatan hari jadi ke 526 kabupaten Ponorogo ditutup oleh Bupati Ponorogo Kang Sugiri Sancoko dalam acara tasyakuran bertempat di Pendopo Kabupaten, Kamis (11/8/2022) malam.

Beberapa sajian musik band, keroncong Genio, tari Geleng Ro’om, tari Wanarayaksa, teatrikal gempur rokok ilegal, menyambut Bupati, Forkopimda, para pensiunan ASN, kepala desa dan kelurahan se kabupaten Ponorogo, serta undangan lainya.

IMG-20220812-WA0068

“Kami menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua warga dan masyarakat Ponorogo yang telah memberikan amanat dan pilihan kepada kami sehingga kami mampu duduk di depan jenengan,”kata Kang Giri dalam sambutannya. 

Kang Giri juga menyampaikan permohonan maaf tentu selama menjadi bupati belum mampu memuaskan penggalih masyarakat Ponorogo.

“Ke depan pelan pelan kami akan berusaha perlahan lahan mudah mudahan satu demi satu problematika pembangunan Ponorogo terjawab pelan pelan dan itu pasti atas gotong royong semua pihak,”sebutnya.

Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada senior dan mantan Bupati Amin. “Kami sampaikan terima kasih kepada bapak Amin yang telah membimbing kami semuanya dan jangan bosan bosan mengingatkan kami agar dikemudian kami bisa bekerja dengaan baik. Juga terima kasih kepada DPR Ponorogo seluruh anggota dan ketua yang telah lama bekerja sama selama ini,”ucap Bupati. 

Kepada ASN yang telah pensiun atau purna tugas, Bupati mengundang untuk menghaturkan terima kasih atas darma bakti selama ini menjabat di kabupaten Ponorogo.

“Walaupun sudah purna ijinkan kami tetap berguru kepada jenengan, berikan saran dan kritik kepada kami agar ke depan Ponorogo yang kita cintai bersama sama cepat bisa kita jalankan bersama sama,”ujarnya,

Kepada Forkopimda yang hadir menghaturkan terima kasih pula selama ini bekerja sama, berkolaborasi untuk menuju suatu titik yang sama, cita yang sama, bagaimana generasi ke depan jauh lebih baik dari sekarang.

“Kepada ASN yang masih aktif kita niatkan, kita luruskan niat kembali bahwa kita hidup ini pengabdian bahwa waktu kita pendek. Kita meluruskan kembali programn program yang sudah dicanangkan dan kita jalankan jangan sampai ada program yang tidak terlaksana dengan baik,”ajaknya. 

Kang Giri menegaskan kepada ASN yang masih aktif untuk tinggalkan ego dan gengsi kita menuju Ponorog yang lebih baik. “Tentu tidak cukup saya bekerja seorang diri maka gotong royong semua pihak akan menjadi indah tugas kita sama bagaimana kita memajukan Ponorogo itu sebagai tuntutan rakyat dan kita bersama,”tandasnya.

Rakyat menuntut kita untuk keterbukaan, transparan, maka kita bersama sama menjadi pelayan rakyat. Kepada masyarakat Ponorogo ijinkan kami terus mencoba ditengah himpitan yang masih ada 17.000 penduduk yang rumahnya masih beralas tanah, masih ribuan kilo jalan yang rusak dan bolong, waktu kita pendek mari kita buktikan bersama sama dengan inovasi, gotong nroyong, IngsyaAlloh Tuhan akan memberikan kelancaran kita semua.

“Mudah mudahan Alloh memberikan kelancaran kepada kita bersama sama. Dirgahayu kabupaten Ponorogo ke 526 selamat ulang tahun kota Ponorogo tercinta kelak menjadi kota yang bermartabat, bergandeg erat, bergerak cepat, Ponorgo hebat,”pungkasnya.(aw)

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru