x beritaplus.id skyscraper
x beritaplus.id skyscraper

HUT Ke 42 SMPN 3 Ponorogo, Berprestasi Dimasa Pandemi Bersama S3DC

Avatar
beritaplus.id
Kamis, 18 Feb 2021 04:35 WIB
Peristiwa

Ponorogo-beritaplus.id | Hari Ulang Tahun SMPN 3 Ponorogo ke 42 ditutup dengan pembagian hadiah dan piala bagi pemenang lomba MIPA, Tari Jathil, Tartil Alqur’an, Vidio Kreatif, Puisi, Solo Vokal, dan Junggling.

Kemeriahan dan kesuksesan terlihat saat peserta lomba menerima hdiah dari pihak panitia. Namun demikian tidak meninggalkan aturan protokol kesehatan yang ketat dengan cek suhu, cuci tangan, dan jaga jarak.

Kegiatan hari ulang tahun SMPN 3 Ponorogo yang bertajuk ‘Mari Berprestasi Dimasa Pandemi Bersama S3DC’ berlangsung selama 2 minggu secara virtual yang diikuti siswa SD dan MI se kabupaten Ponorogo dan sekitarnya.

Sebelum melakukan penutupan, Plt Kepala Sekolah SMPN 3 Ponorogo, Imam Syaifudin, M.Pd. M.Or. merasa sangat bersyukur, karena lomba eksibisi dalam rangka Hari Ulang Tahun ke 42 SMPN 3 telah usai berjalan sukses, lancar sampai pengumuman pemenang.

“Kami atas nama keluarga besar SMPN 3 Ponorogo menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi tingginya kepada Bapak Ibu Kepala SD MI atau pendamping, pembina yang telah ikut berpartisipasi dalam rangka lomba yang dikemas dalam S3DC yaitu Stipo Science, Sport, and Dance Competition 2021,”kata Imam.

Imam menambahkan, lomba yang digelar selama 2 minggu sebagai upaya untuk mewadahi bakat dan minat anak - anak SD MI di Ponorogo.

Dengan harapan ditengah pandemi ini bisa berprestasi untuk berpacu berlajar ditengah tengah pandemi ini,”tegasnya.

“Kami mewakili keluarga besar SMPN 3 Ponorogo dan mewakili panitia menyampaikan terima kasih yang sebesar besarnya dan disampaikan permohonan maaf apabila dalam penyampaian penyelenggaraan lomba ini ada yang kurang berkenan,”ucapnya.

Tak lupa Imam juga mengucapkan terima kasih dan selamat kepada anak anak yang telah meraih juara pada lomba yang diadakan panitia “Mudah mudahan ini menjadi motifasi adik adik sekaligus mengembangkan bakat dan minat sehingga bisa melanjutkan pendidikan dengan prestasi sebagai generasi penerus bangsa yang menjadi harapan orang tua,”tandasnya.

Imam yang juga guru olah raga ini berpesan dan mengajak agar di tengah pandemi ini tetap menjaga protokol kesehatan (prokes).

“Yang mana ini merupakan tantangan kehidupan baru kita sebagai insan praktisi pendidkan wajib memberikan edukasi kepada seluruh warga sekolah, termasuk keluarga dan masyarakat,”tuturnya.

InsyaAlloh dengan pola hidup bersih dan sehat sambung Imam kita bisa meningkatkan imun kita dalam rangka melaksakan tugas dan pengabdian yang mulia melaksakan kegiatan akdemis maupun non akademis dalam pelayanan pendidikan dimasa yang akan datang.

Kepada anak anak SD MI Imam berharap untuk terus mengembangklan ilmu dan bakatnya dan SMPN 3 Ponorogo siap untuk mewadahinya.

“Kami SMPN 3 Ponorogo punya program sekolah yang unggul dan berprestasi sekaligus tidak lupa mengedepankan Iptek dan Imtaq dalam rangka menuju sekolah yang betul betul menjadi harapan masyarakat Ponorogo dan sekitarnya,”ungkapnya.

Ke depan pihak SMPN 3 akan terus mengembangkan potensi yang ada dengan harapan anak anak termotivasi untuk sekolah di SMPN 3 Ponorogo. Banyak berbagai prestasi dan piala yang telah diraih SMPN 3 Ponorogo dan itu berkat dididkan bapak ibu guru SMPN 3 semua.

IMG-20210217-WA0115_1IMG-20210217-WA0115_1

Peserta lomba

Demikian juga dengan Bapak Ibu guru di SD dan MI terus terjalin mitra, koordinasi, kita bersama sehingga ke depannya kemitraan tetap terjalin dengan ridlo Alloh SWT,”pungkasnya.

Pasa akhir sambutan, kepala sekolah berkenan menutup dan menyerahkan hadiah kegiatan lomba S3CD tahun 2021 ini.

Sekilas dalam laporanya, Sundari ketua panitia S3DC menegaskan, walaupun lomba ini dilaksanakan secara virtual namun tidak mengurangi rasa hikmad dan kesuksesan.

“Acara ini tidak bisa berjalan dengan baik dan lancar tanpa dukungan dari semua pihak baik sekolah maupun peserta dari berbagai SD dan MI yang ada di Ponorogo dan sekitarnya. Oleh karena itu kami selaku ketua panitia menyampaikan ucapan terima kasih atas dukugan dan partisipasi dari semua peserta hingga lomba berjalan sukses dan lancar,” jelasnya. (aw)

Editor : Redaksi

Artikel Terbaru
Minggu, 24 Nov 2024 16:28 WIB | Ekbis dan Hiburan
Lembaga Amil Zakat Nurul Hayat Gelar Bakti Sosial dan Lomba Mewarnai di PCC Ponorogo ...
Minggu, 24 Nov 2024 16:10 WIB | Politik dan Pemerintahan
Pasuruan, beritaplus.id | Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pasuruan, Ainul Yaqin bersama komisioner lainnya serta Pj Bupati Pasuruan, Nurkholis, ...
Minggu, 24 Nov 2024 15:59 WIB | Peristiwa
Surabaya, beritaplus.id | Jelang berakhirnya tahapan masa kampanye Pilkada Serentak tahun 2024, KPU Jawa Timur menggelar doa bersama lintas agama dalam rangka ...