x beritaplus.id skyscraper
x beritaplus.id skyscraper

Walikota Batu Buka Rakerda Apesi Ke-6

Avatar
beritaplus.id
Kamis, 18 Nov 2021 11:38 WIB
Politik dan Pemerintahan

BATU - beritaplus.id [ Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Asosiasi Pengembang Perumahan dan Permukiman Seluruh Indonesia (Apersi) Jawa Timur, Kamis (18/11/2021) menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) ke-6 Tahun 2021 di Golden Tulip Hotel Batu.

Rakerda yang mengusung tema "Bersama Apersi Tumbuh dan Tangguh di Era Pandemi dalam Penyediaan Rumah MBR di Jatim," tersebut.

Menurut Ketua DPD Apersi Jatim, Makhrus Soleh, kegiatan ini merupakan agenda tahunan untuk mengevaluasi kinerja selama setahun belakangan.

"Dengan rakerda ini kita mengevaluasi kinerja organisasi, semoga tahun depan kinerja semakin baik dengan strategi kuat untuk tumbuh dan tangguh," harap Makhrus.

Diwaktu yang sama, ditambahkan Ketua Umum Apersi, Junaidi Abdillah,bahwa 50% rumah bersubsidi di Indonesia merupakan sumbangsih Apersi. 

" Bahwa sampai saat ini masih belum ada rumah bersubsidi yang ada di Kota Batu.Kota Batu butuh MBR (Kawasan Permukiman Masyarakat Berpenghasilan Rendah), ini bisa dikombinasikan antara perumahan dan wisata melihat dengan tetap memperhatikan kultur daerah masing-masing," ujar Junaidi.

Sementara itu, Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko, menegaskan  Kota Batu memiliki kawasan pertanian dan hutan yang harus dijaga, dan bisa dimanfaatkan sebagai lahan pemukiman dan berkegiatan hanya 20%.

"Kita harus sering berkomunikasi tentang bagaimana penyediaan rumah bisa untuk rakyat berjalan dengan baik lancar dengan ijin-ijin yang tidak repot, dengan tetap menjaga kelestarian kawasan yang ada," minta Dewanti ( Gus) 

Editor : Redaksi

Artikel Terbaru
Selasa, 25 Mar 2025 21:46 WIB | Ekbis dan Hiburan
Surabaya, beritaplus.id – Menjelang arus mudik Lebaran, Pertamina Patra Niaga memastikan kesiapan penuh dalam menjaga ketersediaan dan kelancaran distribusi b ...
Selasa, 25 Mar 2025 21:43 WIB | TNI dan Polri
Ponorogo, beritaplus.id | Kodim 0802/Ponorogo menyalurkan zakat fitrah kepada masyarakat yang ada di wilayah kabupaten Ponorogo. Khususnya kepada mereka yang ...
Selasa, 25 Mar 2025 12:19 WIB | Ekbis dan Hiburan
Jakarta, beritaplus.id – Peningkatan mobilitas masyarakat di arus mudik dan arus balik Lebaran di beberapa ruas tol, direspon Pertamina Patra Niaga dengan k ...