x beritaplus.id skyscraper
x beritaplus.id skyscraper

BIN Daerah Jawa Timur Berikan Vaksin 1500 Warga Winong

Avatar
beritaplus.id
Senin, 18 Okt 2021 17:01 WIB
TNI dan Polri

Ponorogo - beritaplus.id | Kunjungan Marsma TNI Rudy Iskandar di desa Winong Kecamatan Jetis Kabupaten Ponorogo Senin, (18/10/2021) dalam rangka percepatan vaksinasi.

Kegiatan vaksinasi yang berlangsung di Balai Desa Winong dihadiri warga masyarakat Winong dan sekitarnya. Dengan prokes yang ketat mereka rela antri tertib untuk dipanggil panitia.

Saat wawancara dengan media BeritaPlus.id Marsma TNI Rudy Iskandar menjelaskan bahwa BIN telah memberikan vaksinasi dosis pertama sebanyak 1500 sekaligus 1500 dosis kedua.

“Kegiatan vaksinasi ini difasilitasi oleh Pemkab Ponorogo. Juga ditinjau langsung oleh Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Dr. (H.C) H.Suharso Monoarfa beserta istri,”tutur Marsma Rudy Iskandar.

Pihaknya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemkab Ponorogo dalam hal ini Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko yang telah memfasiltasi kegiatan ini.

“Kita berharap dengan adanya vaksinasi yang berlangsung saat ini dapat memberikan peningkatan jumlah warga Ponorogo yang divaksin dapat mencapai lebih dari 50% sehingga Ponorogo yang merupakan salah satu daerah langganan zona merah dapat mencapai PPKM level 2 bahkan level 1,”tandasnya.

Sementara kepala desa Winong Hanif Syaifulloh,SE mengatakan desa Winong bekerjasama dengan Badan Intelejen Negara (BIN) menyelenggarakan vaksinasi dosis pertama dan kedua sekaligussekaligus yang pada pelaksanaanya juga lewat door to door.

“Mewakili warga dan masyarakat desa Winong kami mengucapkan terima kasih yang sebesar besarnya kepada semua pihak baik Pemkab Ponorogo, BIN Jawa Timur dan Kemeterian Bappenas yang telah memberikan vaksin kepada warga kami,”ucapnya.

Dengan vaksin ini Hanif berharap semua warga sudah tervaksin bisa menuju herd immumity pandemi berakhir sehingga aktifitas kegiatan ekonomi masyarakat kembali normal.(aw)

Editor : Redaksi

Artikel Terbaru
Rabu, 27 Nov 2024 03:46 WIB | TNI dan Polri
Trenggalek, beritaplus.id – Kepala Kepolisian Resor Trenggalek AKBP Indra Ranu Dikarta, S.I.K., M.Si. bersama jajaran Forkopimda meninjau kesiapan sejumlah TPS ...
Rabu, 27 Nov 2024 03:38 WIB | Hukum dan Kriminal
Kukar, beritaplus.id– Perang terhadap narkoba terus di galakan oleh kepolisian, salah satunya, Polsek Tenggarong berhasil mengungkap kasus tindak pidana n ...
Rabu, 27 Nov 2024 03:34 WIB | TNI dan Polri
Belitung Timur, beritaplus.id -Hubungan Masyarakat, Manggar. Wakapolres Belitung Timur Kompol Evry Susanto, S.H., S.I.K., M.H. didampingi Komandan Koramil ...