x beritaplus.id skyscraper
x beritaplus.id skyscraper

Singo Mulang Joyo SMPN 4 Masuk Kategori Pelestari Budaya di FRM ke XVIII

Avatar
beritaplus.id
Minggu, 31 Jul 2022 17:47 WIB
Desa Wisata dan Religi

Ponorogo - beritaplus.id | Singo Mulang Joyo group reog SMPN 4 Ponorogo berhasil menyabet penyaji kategori pelestari budaya di ajang (FNRP) Festifal Nasional Reog Ponorogo ke XXVI tahun 2022 yang dilaksanakan di panggung utama alun alun Ponorogo, Jumat (29/7/2022). 

Group reog yang dipimpin Winarti,M.Pd ini tampil gemilang berhasil menyisihkan 27 grup reog di festival bertaraf nasional tersebut dalam kategori pelestari budaya.

Winarti,M.Pd kepala sekolah SMPN 4 Ponorogo saat dikonfirmasi media berita plus.id menjelaskan, selain menjadi pelestari budaya, group reog Singo Mulang Joyo juga mampu menjaga nama Ponorogo sebagai kota kelahiran seni reog.

IMG-20220731-WA0063IMG-20220731-WA0063

Group Reog Singo Mulang Joyo usai tampil

“Atas nama lembaga SMP 4 Ponorogo kami merasa bahagia sekali karena Singo Mulang Joyo group reog SMPN 4 mendapat anugerah sebagai kategori pelestari budaya khususnya reog,”ungkap Winarti,M.Pd. 

Menurutnya, anugerah ini merupakan semata mata berkat rahmat Allah SWT. Juga tentunya berkat semangat luar biasa peserta didik yang bekerja keras dalam latihan ini juga berkat keuleetan dan ketlatenan pelatih semangat yang luar biasa.

“Kami ucapkan terima kasih pembina ekstra reog Irma Yuni Rianawati, M.Pd dan pelatih Nurhadi Putut Sugito beserta kru reog SMPN 4 Ponorogo,”sebutnya. Winarti menegaskan, sekolahnya memang sudah menyiapkan secara matang agar tampil maksimal dalam mengikuti ajang yang bergengsi ini.

Pembina ekstra reog SMPN 4 Irma Yuni Rianawati, M.Pd menambahkan, khusus untuk menghadapi lomba dan festival reog, mengadakan seleksi penari dan latihan intensif selama 1 bulan. Kami all out ikut berpartisipasi di ajang prestisius ini yakni dengan menerjunkan sebanyak 100 personil penari dan pengrawit.

“Latihan rutin, apalagi reog sudah sudah menjadi salah satu kegiatan ekstrakurikuler dalam rangka menanamkan nilai nilai luhur budaya bangsa, Bagi kami reog adalah hidup kami dan kami harus terus menjaganya sampai kapanpun ”jelasnya. 

Oleh karena itu pihaknya akan terus berupaya melakukan dan melaksanakan ekstra kurikuler reog di sekolah SMPN 4. Irma menyampaikan ucapan terima kasih kepada pemerintah kabupaten Ponorogo atas penghargaan yang telah diberikan.

“Kami siap menjaga dan melestarikan reog. Dan kami ucapkan kasih kepada warga SMPN 4 yang telah memberikan atensi dan support yang luar biasa sebagai pembina ekstra dalam menjaga dan melestarikan budaya kita,”pungkasnya.(aw)

Editor : Redaksi

Artikel Terbaru
Minggu, 24 Nov 2024 16:28 WIB | Ekbis dan Hiburan
Lembaga Amil Zakat Nurul Hayat Gelar Bakti Sosial dan Lomba Mewarnai di PCC Ponorogo ...
Minggu, 24 Nov 2024 16:10 WIB | Politik dan Pemerintahan
Pasuruan, beritaplus.id | Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pasuruan, Ainul Yaqin bersama komisioner lainnya serta Pj Bupati Pasuruan, Nurkholis, ...
Minggu, 24 Nov 2024 15:59 WIB | Peristiwa
Surabaya, beritaplus.id | Jelang berakhirnya tahapan masa kampanye Pilkada Serentak tahun 2024, KPU Jawa Timur menggelar doa bersama lintas agama dalam rangka ...