Ponorogo-beritaplus.id | Wartawan Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur mengikuti vaksinasi anti Covid-19 di Gedung Sasana Praja Ponorogo, Sabtu (27/2/2021) siang.
Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko bersama Wabup Lisdyarita menyempatkan diri datang melihat dari dekat pelaksanaan vaksinasi para jurnalis.
"Kami sudah dua kali mengikuti vaksinasi, tidak sakit. Teman-teman media jangan takut di vaksin. Dan ajak lah masyarakat untuk mau d vaksin," tandas Sugiri Sancoko.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan, Rahayu Kusdarini mengatakan bahwa vaksinasi adalah bagian ikhtiar dari pencegahan Covid-19.
IMG-20210303-WA0023_1
"Vaksinasi adalah salah satu ikhtiar agar kita terhindar dari paparan Covid-19,"jelas drg. Rahayu Kusdarini.
Pihaknya berharap masyarakat termasuk jurnalis selalu disiplin terhadap protokol Kesehatan.
"Mulai dari menjaga jarak, memakai masker, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas. Kedisiplinan terhadap 5 M ini harus dijaga meski sudah mengikuti vaksinasi,"tandasnya.
Disela-sela kegiatan, Kasubag Humas dan Dinas Komunikasi Informasi dan Statistik, Alim Noor Faizin menegaskan pihaknya mengundang 72 orang jurnalis untuk mengikuti vaksinasi.
"Rekan media yang kita undang adalah yang bekerja di lapangan dan bersentuhan dengan banyak pihak,"terang Alim. (aw)
Editor : Redaksi