Pasuruan - beritaplus.id | Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kabupaten Pasuruan, Teguh Ananto secara resmi melantik dua Kepala Seksi (Kasi) dilingkungan Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Pasuruan, Kamis (25/7/2024).
Kajari Kabupaten Pasuruan, Teguh Ananto dalam sambutannya menyampaikan selamat datang Kasi Intel baru, Ferry Hary Ardianto dan Kasi Pidum, Oktaviandi Samsurizal di Kejari Kabupaten Pasuruan. Selamat bertugas, Yusuf Akbar Amin sebagai Kasi Pidum Perak Surabaya dan Kasi Intel, Agung Tri Radityo sebagai Kasi Intel Kota Malang.
Baca juga: LBH PIJAR Dorong Polisi Lidik Kasus Pengangkutan Limbah B3 Bocor Dijalan Raya
"Kita ini keluar besar, meskipun disisi personil kita sedikit. Tapi sebagai aparat penegak hukum institusi kita besar," kata Kajari.
Kejari berpesan, kepala seluruh pegawai jajarannya untuk menjaga marwa kejaksaan dengan baik. Indikator tingkat kepercayaan terhadap lembaga negara khususnya penegak hukum, kejaksaan paling dipercaya.
"Capaian yang diraih harus terus dijaga dan ditingkatkan," tegasnya.
Baca juga: Dirut Utama PT PAL Indonesia Merangkap Wakil Kepala BP Danantara Terbelit Kasus Dugaan Tipu Gelap
Kajari menilai, bahwa pergantian pejabat di Lingkungan Kejaksaan merupakan tujuan organisasi Kejaksaan dalam penguatan dan penyegaran organisasi.
"Jabatan yang di emban saat ini sebagai kesempatan untuk semakin meningkatkan kemampuan, memperkaya pengalaman dan memperluas wawasan agar pejabat yang di lantik memiliki performa dan kemampuan yang unggul sebagai bekal karir serta mengemban tugas lain yang lebih besar dan komplek selanjutnya," terangnya.
Baca juga: SMKN 1 Slahung SMK Pusat Keunggulan Sukses Gelar Multi Creative Event Ciptakan Karya Nyata
Kepada pejabat yang baru sambung Kajari, agar melaksanakan tugas dan kewajiban yang sudah di tentukan dan untuk membangun Kejaksaan yang lebih baik.
Sedangkan, terhadap pejabat yang lama sambungnya lagi, Kajari mengungkapkan terima kasih atas dedikasinya selama menjabat di lingkungan Kejaksaan Negeri Kabupaten Pasuruan.
Editor : Ida Djumila