x beritaplus.id skyscraper
x beritaplus.id skyscraper

Sinergitas Fatmah Isroil Associates dan HAM Associates, Apa Saja

Avatar
beritaplus.id
Minggu, 15 Jan 2023 00:58 WIB
Peristiwa

Kediri-beritaplus.id | Kantor Hukum Fatmah Isroil Associates, Sekaligus sekretariat DPC APSI Kediri menerima kunjungan dari Kantor Hukum HAM Associates Surabaya.

Kunjungan ini berlangsung di sekretariat DPC APSI Kediri yang beralamat di Ngadiluwih, Kabupaten Kediri dibawah pimpinan Fatmah, S.Sy., M.H. pada Sabtu, (14/1/2023) pukul 12.00 WIB hingga sore hari.

Kunjungan ini memuat beberapa agenda dan visi misi, diantaranya kaderisasi paralegal dan advokat lintas OA (Organisasi Advokat) dan lintas kantor hukum.

Diantaranya APSI (Asosiasi Pengacara Syari'ah Indonesia), KAI (Kongres Advokat Indonesia), dan Peradi (Persatuan Advokat Indonesia).

Menurut Ibrahim Hamdi, S.H.I selaku pimpinan kantor hukum HAM Associates Sekaligus DPC APSI Sidoarjo "Sebagai paralegal sekaligus santri sarjana UIT Lirboyo yang berpraktek hukum harus mampu fleksibel dalam penerapan nilai nilai Syari'ahnya, penting di imbangi dengan jiwa nasionalisme dalam menjaga sikap profesionalisme", tutur Ibrahim kepada beberapa paralegal kader HAM Associates.

Fatmah, S.Sy., M.H menyampaikan "Sebagai seorang advokat dan paralegal, sangat penting di tanamkan nilai mawasdiri, mawashati dan mawasfikir, semuanya harus berdasarkan fakta dan undang-undang, menjaga kode etik dan disiplin diri .

Agenda kunjungan dilanjutkan interview oleh HAM Associates kepada beberapa kader calon anggota yang direkomendasikan oleh kantor hukum Fatmah Isroil Associates.

Pengkaderan tersebut di ikuti oleh beberapa mahasiswa lulusan Fakultas Syari’ah Universitas Islam Tribakti Lirboyo.

Harapan kedepannya, melalui mitra kerjasama yang diadakan dua kantor hukum lintas OA (Organisasi Advokat) ini, tercetak praktisi hukum handal yang nasionalis. Yaitu mengedepankan Pancasila, kepentingan bangsa, dan menegakkan keadilan untuk seluruh masyarakat.(yd)

Editor : Redaksi

Artikel Terbaru
Senin, 21 Apr 2025 17:00 WIB | Peristiwa
Ponorogo - beritaplus.id | SMA Negeri 1 Babadan Kabupaten Ponorogo menyelenggarakan peringatan Hari Kartini dengan penuh semangat. Senin (21/4/2025) semua ...
Minggu, 20 Apr 2025 19:36 WIB | Peristiwa
Ponorogo - beritaplus.id | Masih dalam suasana Idul Fitri 1446 H keluarga besar Instalasi Bedah Sentral Rumah Sakit ‘Aisyiyah Ponorogo menggelar halal bi halal ...
Minggu, 20 Apr 2025 18:51 WIB | Hukum dan Kriminal
Warga Nganjuk Laporkan Oknum Debt Collector ke Polres Mojokerto yang Hendak Rampas Mobil ...