x beritaplus.id skyscraper
x beritaplus.id skyscraper

Kapolres Ponorogo Launching Rutan Tangguh Upaya Cegah Penyebaran Corona

Avatar
beritaplus.id
Kamis, 25 Jun 2020 10:50 WIB
Peristiwa

Ponorogo - beritaplus.id |  Dalam rangka pencegahan penyebaran covid 19, Kapolres Ponorogo melaunching Rutan Tangguh di Rumah Tahanan Klas II B Ponorogo, Jalan Sukarno Hatta pada Rabu, (24/06).

Kapolres Ponorogo, AKBP Mochammad Nur Aziz bersama rombongan diterima langsung oleh Kepala Rutan Klas II B Ponorogo, Arya Galung beserta Kasi dan Staf Rutan kelas IIB Kab. Ponorogo.

Kapolres Ponorogo, AKBP Mochamad Nur Azis mengungkapkan Rutan Tangguh yang dicetuskan oleh Kapolda Jatim bertujuan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid 19.

"Dan alhamdulillah progam kampung tangguh yang sudah berjalan dapat berjalan dengan baik dan kasus positif Covid-19 di Wilayah Kabupaten Ponorogo semakin menurun yang semula zona merah saat ini Kabupaten Ponorogo sudah masuk zona kuning," terangnya.

Kapolres Ponorogo juga menyampaikan hal hal yang perlu diperhatikan dan dipersiapkan terkait launching Rutan Tangguh di Lapas kelas II B Ponorogo dalam memutus mata rantai penyebaran Covid 19.

IMG-20200625-WA0034IMG-20200625-WA0034

"Sesering mungkin mencuci tangan dengan sabun, agar menyiapkan tempat Isolasi maupun ruangan-ruangan kesehatan, melaksanakan pengecekan suhu tubuh setiap pangunjung maupun Napi yang akan masuk, wajib menggunakan masker di lingkungan Rutan, menjaga jarak minilai 2 meter dan Selalu mematuhi protokol kesehatan," tandasnya.

Sementara itu, Kepala Rutan Kelas II B Ponorogo, Arya Galung menyampaikan ucapan terima kasihnya atas pelaksanaan Rutan Tangguh yang diprakarsai oleh Polres Ponorogo.

"Saya berharap agar selalu terjaga hubungan yang baik antara Polres Ponorogo dengan Rutan Kelas II B Ponorogo," harapnya.

Pihaknya juga menyampaikan terkait Covid 19, Rutan Ponorogo telah melaksanakan sejumlah kegiatan dalam pencegahan covid-19.

"Diantaranya menutup jam kunjungan selama masa Pandemi, pelaksanaan persidangan dilaksanakan dengan sistem Online yang mana para narapidana tidak perlu datang di pengadilan dalam pelaksanaan persidangan," pungkasnya.

Launching Rutan Tangguh di Lapas kelas II B Ponorogo ditandai dengan Pemukulan Gong oleh Kapolres Ponorogo. Kegiatan dilanjutkan dengan Peninjauan Posko Rutan Tangguh Semeru.(Dzul/aw)

Editor : Redaksi

Artikel Terbaru
Minggu, 20 Apr 2025 19:36 WIB | Peristiwa
Ponorogo - beritaplus.id | Masih dalam suasana Idul Fitri 1446 H keluarga besar Instalasi Bedah Sentral Rumah Sakit ‘Aisyiyah Ponorogo menggelar halal bi halal ...
Minggu, 20 Apr 2025 18:51 WIB | Hukum dan Kriminal
Warga Nganjuk Laporkan Oknum Debt Collector ke Polres Mojokerto yang Hendak Rampas Mobil ...
Sabtu, 19 Apr 2025 16:55 WIB | Peristiwa
Surabaya, beritaplus.id | Pimpinan Umum (PU) Media Online www.beritaplus.id, Efianto, S.H.,M.H. berhasil raih Gelar Magister Hukum. Acara wisuda Pasca Sarjana ...