x beritaplus.id skyscraper
x beritaplus.id skyscraper

Pengamanan Natal Polsek Sooko Dimasa Pandemi

Avatar
beritaplus.id
Jumat, 25 Des 2020 18:22 WIB
Peristiwa

Ponorogo- beritapkus.id | Jajaran Kepolisian Sektor Sooko Polres Ponorogo memberikan pengamanan perayaan Misa Natal yang bertempat di Gereja Santo Hillarius Klepu, Desa Klepu, Kec. Sooko. (25/12/2020).

Pada pelaksanaan dan perayaan Hari Raya Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 Polsek Sooko Polres Ponorogo mengintensifkan pengamanan perayaan Natal di gereja Paroki Santo Hillarius Klepu yang merupakan bagian dari Operasi Lilin Semeru 2020 yang mulai tergelar dari tanggal 21 Desember 2020 sampai dengan 1 Januari 2021.

Dalam perayaan Natal di Gereja Santo Hillarius Klepu tersebut dengan tema “...dan mereka akan menamakan Dia Imanuel (Matius 1:23)” dan dipimpin oleh RD Ignatius Prasetyo Ambardy dibantu oleh Romo Rekan RD Ferdinandus Eltyson Paryudi.

“Hal ini sebagai bentuk pelayanan kami kepada masyarakat guna meningkatkan keamanan dan kenyamanan warga yang sedang menjalankan ibadah terutama dalam perayaan Natal ini,”ujar AKP Supardi, SH.

Dalam kesempatan tersebut, AKP Supardi, SH juga mengimbau panitia maupun jemaat yang hadir untuk tetap mematuhi protokol kesehatan pencegahan penularan Covid-19, baik itu dalam pelaksanaan misa maupun selama berada dirumah.

"Intinya kita dari Muspika selain melaksanakan pengamanan juga tetap mengimbau agar selalu menerapkan protokol kesehatan yaitu 3M, antara lain menjaga jarak, mencuci tangan, memakai masker serta menjauhi kerumunan dan yang terpenting juga selalu rajin berolahraga,"jelas Kapolsek Sooko.

Kapolsek Sooko menegaskan, pihaknya akan mengawasi ketat proses penerapan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan selama perayaan Natal baik di Gereja maupun yang ada di masyarakat dalam merayakan libur Natal 2020 dan Tahun Baru 2021.

"Prinsipnya kita selain pengamanan, Kita terus bersinergi dengan stakeholder terkait baik dari TNI, pihak Kesehatan guna memutus penyebaran Covid-19,"pungkas AKP Supardi, SH.

Dalam pengamanan tersebut melibatkan sekitar 36 personil antara lain 8 personil dari Polsek Sooko, 4 personil Pos Pam Gereja, 3 Koramil Sooko, 3 dari UPT Puskesmas Sooko, 8 Banser Satkoryon Kec. Sooko, 8 personil satgas Covid-19 Desa Klepu dan 2 personil Linmas Desa. (aw)

Editor : Redaksi

Artikel Terbaru
Minggu, 24 Nov 2024 11:00 WIB | Politik dan Pemerintahan
Jakarta, beritaplus.id | Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Persatuan Emirat Arab (PEA), Sheikh ...
Minggu, 24 Nov 2024 10:53 WIB | TNI dan Polri
Jakarta, beritaplus.id | Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Pratikno, memimpin rapat persiapan Natal 2024 dan Tahun ...
Minggu, 24 Nov 2024 05:42 WIB | TNI dan Polri
Surabaya, beritaplus.id | Acara Lepas Sambut Kasdam V Brawijaya berlangsung khidmat, Komandan Pangkalan Udara TNI Angkatan Laut (Danlanudal) Juanda, Kolonel ...