x beritaplus.id skyscraper
x beritaplus.id skyscraper

TNI dan POLRI Gelar Penyemprotan Serentak Melawan Cegah Covid-19

Avatar
beritaplus.id
Rabu, 01 Apr 2020 04:12 WIB
Peristiwa

Ponorogo-beritaplus.id | Upaya pencegahan penyebaran Covid-19 terus dilakukan Tim Gabungan POLRI, TNI dan Pemkab dengan menggelar penyemprotan serentak, Selasa (31/3/2020).

Dari data yang ada, di wilayah Ponorogo terdapat ODR Sebanyak 1.074 Orang, ODP sebanyak 181 Orang, 180 Orang isolasi mandiri, 1 orang isolasi di Rumah Sakit dan PDP sebanyak 5 orang sedang isolasi di rumah sakit.

Penyemprotan ini diikuti 131 orang yang terdiri dari Polri sebanyak 60 personil, TNI 17 Personil, Dinkes sebanyak 10 orang, satpol PP, PMI, Damkar, Dishub, BPBD dan Kominfo.

Kapolres Ponorogo, AKBP Arief Fitrianto menjelaskan, saat ini wabah Covid-19 sudah menyerang berbagai daerah, sementara di Ponorogo sejauh ini belum ditemukan pasien postif.

IMG-20200331-WA0197IMG-20200331-WA0197

“Kami harapkan kepada seluruh masyarakat dan dinas terkait bekerjasama dalam pencegahan dan tugas teknik Radiologi,”terangnya.

Arief Fitrianto berharap, agar masyarakat mematuhi program dalam rangka menangkal penyebaran Covid-19 di wilayah Ponorogo.

“Termasuk kegiatan hari ini sebagai salah satu wujud tindakan pencegahan,”jelasnya.

Kegiatan yang dimulai pukul 9 pagi itu dibagi menjadi dua tim. Tim A menggunakan mobil Damkar menyemprot sepanjang jalan protokol, mulai Jalan Urip Sumoharjo, Aloon-aloon Barat hingga Utara dan berakhir di Paseban.

Sementara tim B menggunakan penyemprotan manual dengan sasaran Pasar Legi, Pasar Penampungan Sementara dan Terminal Bus Seloaji.(aan)

Editor : Redaksi

Artikel Terbaru
Rabu, 05 Nov 2025 01:14 WIB | Politik dan Pemerintahan
Pasuruan, beritaplus.id | Dua hari ini, suasana Desa Wonosari, Kecamatan Tutur mendadak ramai diperbincangkan. Usai, tim penyidik pidana khusus (Pidsus) ...
Selasa, 04 Nov 2025 03:45 WIB | Politik dan Pemerintahan
Pasuruan, beritaplus.id | Tim penyidik Pidana Khusus (Pidsus) Kejari Kabupaten Pasuruan 'obok-obok' Desa Wonosari, Kecamatan Tutur. Belasan pemohon diperiksa ...
Senin, 03 Nov 2025 14:08 WIB | Peristiwa
Pasuruan, beritaplus.id | Kasus dugaan pungutan liar (Pungli) pada program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PT SL) di Desa Wonosari, Kecamatan Tutur terus ...