x beritaplus.id skyscraper
x beritaplus.id skyscraper

Uji Coba "New Normal" Kabupaten Ponorogo Resmi Dilaksanakan Ponorogo

Avatar
beritaplus.id
Selasa, 02 Jun 2020 23:54 WIB
Peristiwa

Ponorogo-beritaplus.id | Uji coba “New Normal” untuk kembali mengaktifkan kegiatan masyarakat Ponorogo dan kesiapan hidup berdampingan dengan virus Corona hari ini resmi dibuka.

Hal ini dituturkan Bupati Ponorogo, Ipong Muchlissoni saat launching New Normal di Telaga Ngebel Selasa, (2/6/20).

Pendisiplinan untuk masyarakat dilakukan sebagai upaya penegasan karena tidak ada payung hukum untuk tindakan pencegahan covid-19.

Tiap tempat yang akan dikunjungi dan sebagai tempat uji coba maka akan ditunjuk masing-masing tempat satu satgas.

IMG-20200602-WA0098IMG-20200602-WA0098

“Supaya ada penanggung jawabnya dari masing-masing tempat karena uji coba ini berbeda dengan biasanya.

Dengan uji coba “New Normal” yang ber SK Bupati sehingga muncul juga aturan baru.”terang Ipong.

Uji Coba "New Normal" ini diharapkan sudah mulai disosialisasikan kepada masyarakat untuk menghadapi era “New Normal”.

Termasuk hidup normal dan bekerja seperti biasa menurut Bupati Ponorogo adalah suatu keniscayaan.

Tidak mungkin bisa dihindari, tinggal bagaimana pemerintah mengatur memberikan arah supaya mereka memperhatikan berbagai kaidah supaya terhindar dari Covid-19.

“Ada aturan untuk kegiatan masyarakat, contohnya kenduri hanya untuk beberapa orang, resepsi di gedung tidak boleh melebihi kapasitas dan ada jumlah tertentu mungkin.

Dan ini akan kita uji cobakan dulu di toko modern, beberapa perkantoran dan jalan yang banyak digunakan sebagai pusat keramaian.” tandasnya.

“Semoga uji coba ini berjalan sukses, satu minggu ini ada beberapa titik dan tidak menutup kemungkinan beberapa waktu kedepan akan berjalan sukses.”pungkas Ipong. (Dzul/aw)

Editor : Redaksi

Artikel Terbaru
Minggu, 20 Apr 2025 19:36 WIB | Peristiwa
Ponorogo - beritaplus.id | Masih dalam suasana Idul Fitri 1446 H keluarga besar Instalasi Bedah Sentral Rumah Sakit ‘Aisyiyah Ponorogo menggelar halal bi halal ...
Minggu, 20 Apr 2025 18:51 WIB | Hukum dan Kriminal
Warga Nganjuk Laporkan Oknum Debt Collector ke Polres Mojokerto yang Hendak Rampas Mobil ...
Sabtu, 19 Apr 2025 16:55 WIB | Peristiwa
Surabaya, beritaplus.id | Pimpinan Umum (PU) Media Online www.beritaplus.id, Efianto, S.H.,M.H. berhasil raih Gelar Magister Hukum. Acara wisuda Pasca Sarjana ...