x beritaplus.id skyscraper
x beritaplus.id skyscraper

Perlancar Persertifikatan ATR/BPN MoU dengan Kemenag Ponorogo

Avatar
beritaplus.id
Sabtu, 09 Sep 2023 15:31 WIB
Politik dan Pemerintahan

Ponorogo-beritaplus.id | Dalam rangka program percepatan sertifikasi tanah wakaf dan tanah keagamaan Badan Pertanahan Nasional (BPN) Ponorogo menggandeng Kemenag penandatanganan MoU bertempat di aula kantor BPN Jum’at (8/9/2023).

Menurut Alinardi, S.SiT, SH, MM kerjasama MoU ini sebagai bentuk perwujudan dari upaya percepatan pensertifikatan tanah wakaf dan tanah tanah keagamaan khususnya yang berada di wilayah kabupaten Ponorogo.

“MoU bersama Kemenag ini merupakan implementasi dari Koordinasi Integrasi Informasi Sinkronisasi dan Kolaborasi (KISKO) antara Kemenag dan BPN. Alhamdulillah dengan adanya SISKO ini mempermudah proses dan pelaksanaan sertifikasi tanah wakaf dan tanah tanah keagamaan lainnya,”kata Arinaldi kepada media Berita Plus.id.

Setelah dilaksanakan penandatanganan MoU tersebut dilanjutkan dengan penyerahan sertifikat sertifikat asset kemenag kabupaten Ponorogo yang diserahkan langsung oleh kepala kantor Kemenag kabupaten Ponorogo Nurul Huda kepada kepala kantor ATR/BPN Ponorogo Arinaldi.

Pihaknya berharap, semoga dukungan dan kerjasama yang sudah terjalin tersebut membuahkan hasil baik yang bisa bermanfaat untuk masyarakat khususnya di wilayah Ponorogo.

Sementara di tempat yang sama Kepala Kantor Kemenag Ponorogo dr. H. Nurul Huda mengatakan, Kemenag bekerja sama dengan kantor BPN Ponorogo ini dalam rangka MoU untuk percepatan tanah wakaf dan tanah keagamaan lainnya dibawah Kemenag Ponorogo.

“Isi kesepakatan antara lain, mendukung program percepatan sertifikasi tanah wakaf di Kabupaten Ponorogo , memberi akses kemudahan secara administrasi, bersama sama melakukan sosialisasi, pembinaan, bimbingan, edukasi pada masyarakat, juga membantu proses sertifikasi aset kementerian agama,”terang Nurul Huda.

Pihaknya mengucapkan terima kasih kepada BPN Ponorogo yang telah membantu program kementerian agama pusat tentang percepatan sertifikasi tanah wakaf kemenag kabupaten Ponorogo.

Dalam kegiatan tersebut tampak hadir menyaksikan Kepala kantor Kemenag Dr. H. M Nurul Huda, S.Ag, M.Pd, bersama jajaran, kepala kantor ATR/BPN Ponorogo Arinaldi, S.SiT, SH, MM, jajaran pejabat structural antara lain Kasubag Tata Usaha, Kasi Pendidikan Madrasah, Kasi PAIS, penyelenggara zakat dan wakaf, serta Kasi Bimas. (aw)

Editor : Ida Djumila

Artikel Terbaru
Senin, 30 Des 2024 19:04 WIB | Hukum dan Kriminal
Pasuruan, beritaplus.id | Penghujung Tahun 2024, Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Pasuruan menetapkan seorang tersangka serta menjebloskan Ketua PKBM (Pusat ...
Senin, 30 Des 2024 15:01 WIB | Politik dan Pemerintahan
Pasuruan,beritaplus.id | Oknum Kepala Sub Bagian Umum dan Kepegawaian pada Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Pasuruan berenisial M digerebek berdua didalam ...
Senin, 30 Des 2024 07:41 WIB | Politik dan Pemerintahan
Informasi Pengelolaan Dana Desa di Desa Petiken ...