x beritaplus.id skyscraper
x beritaplus.id skyscraper

Push Up dan Nyanyi Bagi Pelanggar Tak Pakai Masker di Ponorogo

Avatar
beritaplus.id
Selasa, 09 Jun 2020 14:33 WIB
Peristiwa

Ponorogo-beritaplus.id | Petugas gabungan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Satpol PP, Dinas Perhubungan, polisi dan TNI melakukan razia masker di kawasan uji coba new normal di Ponorogo, Senin (8/6/2020).

Dalam razia yang digelar di Jalan Gajah Mada itu, selama 1.5 jam petugas menemukan 17 orang yang melintas di kawasan itu tidak mengenakan masker.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Imam Basori mengatakan bagi yang melanggar maka petugas akan melakukan hukuman penegakan disiplin.

"Mayoritas usia muda. Mereka terpaksa kami hukum disiplin. Ada yang diminta push up lima kali, menyanyi hingga menghapal Pancasila," katanya.

Setelah memberikan hukuman, tim satgas memberikan masker dan mengimbau para pelanggar agar selalu mengenakannya saat beraktivitas di luar rumah.

"Sejauh ini, sanksi yang diberikan satgas adalah sanksi ringan. Diharapkan untuk menjadi pembelajaran bagi para pelanggar," jelasnya.

"Razia seperti ini akan terus digelar, minimal tiga kali dalam seminggu. Di mana tempatnya, akan diacak untuk lebih mendisiplinkan masyarakat," tegasnya. (Dzul/aw)

Editor : Redaksi

Artikel Terbaru
Minggu, 20 Apr 2025 19:36 WIB | Peristiwa
Ponorogo - beritaplus.id | Masih dalam suasana Idul Fitri 1446 H keluarga besar Instalasi Bedah Sentral Rumah Sakit ‘Aisyiyah Ponorogo menggelar halal bi halal ...
Minggu, 20 Apr 2025 18:51 WIB | Hukum dan Kriminal
Warga Nganjuk Laporkan Oknum Debt Collector ke Polres Mojokerto yang Hendak Rampas Mobil ...
Sabtu, 19 Apr 2025 16:55 WIB | Peristiwa
Surabaya, beritaplus.id | Pimpinan Umum (PU) Media Online www.beritaplus.id, Efianto, S.H.,M.H. berhasil raih Gelar Magister Hukum. Acara wisuda Pasca Sarjana ...