x beritaplus.id skyscraper
x beritaplus.id skyscraper

Komisi I Desak Pemkab Untuk Menghentikan Proyek Pengurukan Lahan Milik PT ALP

Avatar Didik Nurhadi

Politik dan Pemerintahan

Pasuruan, beritaplus.id | Komisi I DPRD Kabupaten Pasuruan meminta Pemkab melalui dinas terkait untuk menghentikan sementara proyek pengurukan lahan milik PT ALP Petro Industry di Desa Winong, Kecamatan Gempol. Sebelum ada kesepakatan dengan warga sekitar.

Hal itu disampaikan Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Pasuruan, Rudi Hartono saat dikonfirmasi beritaplus.id pada, Jumat (27/6/2025). Politisi PKB ini mendesak Satpol PP Kabupaten Pasuruan segera bertindak dengan melakukan penyetopan proyek tersebut.

"Satpol PP harus segera bertindak dengan melakukan penyetopan proyek sekaligus menanyakan terkait perizinannya," tegas Rudi.

Pihaknya juga berencana melakukan melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke lokasi proyek. Sebelum sidak, kita akan koordinasikan dulu dengan anggota Komisi I lainnya serta dinas terkait.

Tempat lain, Ketua LSM Gerakan Pemuda Pemudi Pengamat Hukum (GP3H), Anjar Suprayitno mengaku telah melayangkan ke pihak PT ALP Petro Industry. Bahkan, ia siap melayangkan gugatan perdata soal perbuatan melawan hukum (PMH).

"Surat aduan sudah kita layangkan ke Bupati Pasuruan. Kita minta Bupati segera mengambil sikap tegas dengan menghentikan sementara proyek itu," ujar Anjar.

Ia menduga, proyek pengerukan lahan milik PT ALP Petro Industry bermasalah. Mulai dari perizinan sampai dampak dari proyek tersebut. Dirinya mengaku mendapat keluhan warga dan Pemerintah Desa (Pemdes) Winong. "Ada tiga titik saluran irigasi milik pemkab yang terurug. Akibat banjir mengancam rumah warga," pungkasnya. (dik)

Editor : Ida Djumila

Artikel Terbaru
Minggu, 11 Jan 2026 14:42 WIB | Peristiwa

Pelantikan Pengurus LSM FPSR Sidoarjo, Agus Harianto Jadi Ketua

Pelantikan Pengurus LSM FPSR Sidoarjo, Agus Harianto Jadi Ketua ...
Minggu, 11 Jan 2026 05:09 WIB | Peristiwa

Drama Kartu Merah dan Gol Dianulir, Madura United Tumbang 0-3 dari PSIM

PAMEKASAN, Beritaplus.id – Pertandingan Madura United melawan PSIM Yogyakarta di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan (SGMRP) Pamekasan, Sabtu malam ( ...
Sabtu, 10 Jan 2026 17:28 WIB | Hukum dan Kriminal

Polres Gresik Tutup Mata Atas Galian C Diduga Ilegal

Polres Gresik Tutup Mata Atas Galian C Diduga Ilegal ...
Sabtu, 10 Jan 2026 15:20 WIB | Peristiwa

Kasatpol PP Akui Gudang di Nogosari Nampung Bahan Kimia Tapi Tak Disegel 

Kasatpol PP Akui Gudang di Nogosari Nampung Bahan Kimia Tapi Tak Disegel  ...
Jumat, 09 Jan 2026 20:07 WIB | Peristiwa

Tebar Kepedulian Sosial, Bun Wid dan Istri Santuni Anak Yatim Secara Konsisten

Sampang - beritaplus.id | Komitmen terhadap kepedulian sosial terus dijaga Kepala Desa Ketapang Daya, Bun Wid, bersama istrinya, Cica Herlina. Keduanya secara ...
Jumat, 09 Jan 2026 18:35 WIB | Peristiwa

Kasatreskrim Polres Pasuruan Kota Berikan Penghargaan Polisi Berprestasi 

Kasatreskrim Polres Pasuruan Kota Berikan Penghargaan Polisi Berprestasi  ...