x beritaplus.id skyscraper
x beritaplus.id skyscraper

Bupati Sampang Buka Kegiatan Advokasi P4GN, Ajak Masyarakat Bersatu Lawan Narkoba

Avatar
beritaplus.id
Selasa, 07 Okt 2025 20:28 WIB
Politik dan Pemerintahan

SAMPANG,Beritaplus.id – Bupati H. Slamet Junaidi membuka kegiatan Informasi dan Edukasi dalam rangka Advokasi Program Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan serta Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) kepada stakeholder Pemerintah Kabupaten Sampang di Hotel Bahagia, Selasa (07/10/2025).

Kegiatan yang diselenggarakan oleh Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Jawa Timur tersebut turut dihadiri Kepala BNNP Jawa Timur Brigjen Pol Budi Mulyanto, Kapolres Sampang, Wakil Ketua III DPRD Sampang, sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Camat Sokobanah, tokoh ulama, tokoh masyarakat dan tamu undangan yang hadir.

Dalam sambutannya, Bupati H. Slamet Junaidi menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada BNN Provinsi Jawa Timur atas terselenggaranya kegiatan penting tersebut di Kabupaten Sampang.

“Penyelenggaraan kegiatan ini menunjukkan besarnya perhatian dan komitmen BNN terhadap upaya pemberantasan narkoba di Kabupaten Sampang. Persoalan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika merupakan ancaman nyata bagi masa depan bangsa, merusak generasi muda, melemahkan sendi-sendi kehidupan sosial, dan mengancam ketahanan nasional,” tegasnya.

Aba Idi sapaan akrab H. Slamet Junaidi juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk memperkuat sinergi dalam melawan narkoba.

“Mari kita jadikan Sampang sebagai contoh daerah yang kuat, mampu melindungi warganya dari bahaya narkoba, dan menjadi teladan dalam pemberantasan peredaran gelap narkotika. Sinergi antara pemerintah, aparat, dan masyarakat adalah kunci keberhasilan dalam mewujudkan Sampang yang sehat dan bebas narkoba,”tutupnya. (fen)

Editor : Ida Djumila

Artikel Terbaru
Jumat, 21 Nov 2025 00:43 WIB | Politik dan Pemerintahan
Pasuruan, beritaplus.id | Panitia Khusus (Pansus) DPRD Kabupaten Pasuruan kembali membahas rencana pembangunan real estat di lereng Arjuno–Welirang bersama O ...
Jumat, 21 Nov 2025 00:34 WIB | TNI dan Polri
SAMPANG, beritaplus.id – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Sampang menggelar audiensi dengan Polres Sampang pada Kamis (20/11/2025). Pertemuan t ...
Kamis, 20 Nov 2025 18:06 WIB | TNI dan Polri
Ponorogo, beritaplus.id | Hujan turun dengan intensitas tinggi dan deras mengguyur wilayah Kecamatan Pulung Kabupaten Ponorogo mengakibatkan terjadi tanah ...